Wednesday, January 4, 2012

tips memilih model rambut yang tepat

      Tahun baru, rambut baru. Jika memang demikian, Anda mungkin perlu meneliti lagi, model rambut seperti apa yang cocok untuk meningkatkan penampilan Anda di awal tahun ini.
      Pada prinsipnya, model rambut yang cocok untuk orang lain belum tentu menarik diterapkan pada rambut Anda. Maka, tidak aneh jika model rambut Anda terlihat menarik bagi orang, karena potongan sesuai dengan wajah Anda.
Wajah Oval
Bentuk ini adalah bentuk sempurna. Hampir semua model rambut bisa digunakan, baik panjang, pendek, lurus, maupun keriting. Jika Anda memiliki wajah oval, Anda harus menojolkan bagian dekat dagu atau tulang pipi, agar bagian menambah kesan menarik saat orang melihat Anda. Sebaliknya, hindari mengikat rambut ke atas, karena seluruh wajah Anda akan terlihat, dan memberi efek tua.
Wajah Lonjong
Jika Anda memiliki wajah seperti ini, Anda harus dapat menciptakan kesan lebar untuk menyeimbangkannya. Misalnya, dengan memotong rambut dengan model poni samping atau bob menyentuh dagu. Model ini juga bisa Anda gunakan dengan rambut keriting atau bergelombang untuk membingkai wajah. Selanjutnya, wajah persegi panjang sebaiknya menghindari merawat rambut hingga panjang, atau justru dipotong sangat pendek.
Wajah Bulat
Jika pemilik wajah lain harus menambah kesan lebar pada wajah, bagi pemilik wajah bulat, rambut mereka harus menghilangkan kesan tersebut. Biarkan rambut tergerai panjang, atau gunakan model memotong tepat di bawah dagu, atau memotong bagian luar. Hal penting yang perlu diingat adalah jangan memotong pendek rambut Anda, karena akan menonjolkan bulatnya wajah Anda.
Wajah Lancip
Dengan wajah lancip yang menonjolkan rahang, model potongan rambut yang perlu dilakukan hanya menambah tekstur rambut Anda. Model pendek-ikal dapat memberi kesan tersebut, atau bob panjang, maupun model poni yang harus dirawat panjangnya. Selain itu, Anda juga bisa membiarkan rambut tumbuh menyentuh tulang pipi.
      Selain memperhatikan model yang cocok untuk wajah, rambut Anda juga harus difungsikan sebagai penunjuk arah. Maksudnya, rambut Anda harus dapat mengarahkan pandangan orang pada kelebihan terbaik dari wajah Anda, seperti mata, bibir, atau tulang pipi. Menonjolkan bagian lain dengan rambut bisa membuat orang melihat Anda dengan dua kelebihan sekaligus, sehingga pancaran menarik tidak akan bisa dilepaskan dari kesan orang pada Anda.

0 comments:

Post a Comment